Loading...

Bola Permen Karet Terbesar di Dunia



Bekas permen karet mungkin adalah benda yang menyebalkan karena kadang menempel dan sulit dilepas. Namun seorang pria dari California, Barry Chappell, suka mengoleksi barang tersebut. Ia berhasil membuat bekas permen karet berdiameter 1,5 m.

Laki-laki berusia 50 tahun itu mengumpulkan 95.200 potongan permen karet nikotin yang ia kunyah selama enam tahun. Ia kemudian membentuknya menjadi bola seberat 79 kg. Barry tidak peduli dirinya akan dianggap menjijikkan oleh orang-orang.

Kebiasaannya itu bermula saat Barry memutuskan berhenti merokok 15 tahun lalu. Untuk mengganti rokok ia mengunyah permen karet nikotin dan baru memiliki ide mengumpulkannya 2006 silam. Saat itu, ia berada di bandara dan kesulitan membuang bekas permen karetnya sehingga membentuknya jadi bola.

Usahanya tersebut kini membuahkan hasil berupa pengakuan dari Ripley, Believe It or Not. Benda itu diakui sebagai bola permen karet yang mengandung obat terbesar di dunia.

Leave a Reply

Other News:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...